Daftar Mining Pool terpercaya dan terbaik untuk menambang

2 min read

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

Jika anda gemar untuk melakukan penambangan Bitcoin maka anda bisa melakukan mining pool untuk mendapatkan keuntungan darinya. Cara ini sendiri bisa menjadi pertimbangan yang paling besar sebelum anda mengalami musibah atau tidak menerima pembayaran dari hasil penambangan. Disini, anda bisa menjumpai puluhan yang menyediakan tempat untuk menambang mata uang digital. Walaupun begitu, hanya sebagian kecil saja yang memiliki predikat terbaik dan terpercaya dalam pembayaran dan stabilitas jaringan. Tentu saja memilih pool menjadi pertimbangan yang utama karena modal yang kita keluarkan juga tidak sedikit dan juga bagaimana pool itu sendiri yang sering mengalami kendala. 

Dalam hal ini, anda memang harus bergabung dengan pool karena anda bisa mendapatkan bitcoin dan litecoint. Kedua kripto ini sendiri membutuhkan waktu satu abad untuk menambang keseluruhannya. Oleh karena itu, kita perlu bekerjasama dalam memecahkan teka-teki dalam suatu pool sehingga proses pengumpulan koin lebih cepat. Memilih mining juga harus diperhatikan agar nantinya anda tidak akan mendapatkan kesulitan. Banyaknya pool yang dibuka saat ini juga bukan jaminan untuk anda sehingga anda wajib memilih yang benar-benar terpercaya dan terbaik. 

5 daftar mining pool terbaik dan terpercaya tahun 2019 

Berdasarkan survey yang ada, setidaknya inilah daftar mining pool yang memiliki kualitas terbaik dan terpercaya khususnya dalam hal withdraw, security, dan juga stabilitas jaringan. Pool juga termasuk salah satu tempat yang paling sering diserang oleh hacker sehingga perlu adanya peningkatan keamanan yang cukup tinggi. Sebagai referensi, anda bisa memilih salah satu pool yang bisa memberikan kenyamanan bagi anda saat melakukan penambangan. 

Kano Pool

Pool pertama yang bisa anda kunjungi adalah Kanopool. Memang pool satu ini tidak terlalu besar akan tetapi bisa menyumbang 0,3 persen global Hash Power. Akan tetapi, pada pool satu ini memang banyak disukai karena dikenal dengan rendahnya tarif mining fee yang hanya sebesar 0,9 persen dan setup yang cukup mudah tanpa harsu registrasi terlebih dahulu. Pada pool ini, anda hanya perlu menggunakan address walley sebagai username untuk menambang kripto. 

F2 Pool

Selain itu, anda juga bisa menggunakan pool lain yang bernama F2 Pool. Situs ini sendiri juga bisa disebut DiscusFish yang merupakan salah satu mining pool terbaik dan terpercaya yang berbasis di China. Pool ini sendiri juga sudah terkenal karena sudah berdiri sejak tahun 2013 dan telah menyediakan server di Tiongkok, Hongkong, dan juga Amerika Serikat. F2Pool ini sendiri sekarang ini menyumbang pendapatan hingga 5,5 persen Hash Power dari seluruh penambangan Bitcoin. Disini, anda juga bisa menambang beberapa coin seperti LTC, ZEC, ETH, Dash, SC dan juga Monero. Salah satu keuntungan dari situs ini sendiri adalah anda akan mendapatkan keuntungan tambahan menambang di pool ini untuk mendapatkan 5 NMC, 100 SYS, 1 EMC untuk setiap 1BTC. 

Antpool 

Adapun pool selanjutnya yang bisa anda gunakan adalah Antpool. Situs ini sendiri merupakan salah satu situs yang terbesar didunia dan menyumbang seperempat global Hars Power. Perlu anda ketahui bahwa pool ini dimiliki oleh Bitmain yang juga selaku manufaktur Antminer. Oleh karena itu, pool ini akan memberikan kemudahan penambangan dengan menawarkan PPS dan PPLNS. Hal menarik lain yang bisa kita jumpai pada pool satu ini adalah anda bisa mendapatkan solo mining bagi anda yang memiliki hars power yang besar.

BTC.Com

Pada BTC.com anda akan mendapatkan banyak keuntungan karena situs ini merupakan salah satu perusahaan mining pool paling populer yang berdiri sejak tahun 2016. Pool ini sendiri telah menyumbang sekitar 20 persen global Hash Power yang memiliki server di Jerman serta di China. BTC.com juga mendukung bagaimana penambangan Bitcoin dan Bitcoin Cash. Adapun metode reward yang akan diberikan kepada anda adalah berupa full pay per share yang akan didistribusikan keseluruh penambang sama halnya seperti PPS. Dengan begitu, anda akan merasakan kenyamanan saat menggunakan situs ini.

Slush Pool 

Sedangkan pool terakhir yang bisa anda kunjungi adalah Slush Pool. Situs ini merupakan salah satu yang terbaik dan tertua yang ada karena sudah berdiri sejak tahun 2010 dengan nama sebelumnya adalah Bitcoin mining pool server. Meskipun sudah lama akan tetapi reputasi pool ini tetap sangat bagus dalam hal stabilitas jaringan dan juga akurasi penambangan. Slush pool sendiri sudah menyumbang sekitar 11,4 persen global hash power. Meskipun memiliki tampilan yang cukup sederhana, namun pool ini sangat mudah digunakan diberbagai daerah seperti di AS, Singapura, Eropa, dan juga China. 

Itulah beberapa referensi mining pool yang bisa anda pilih untuk mendapatkan kenyamanan saat menambang. Setiap pool tentu saja memiliki kelebihan dan kekurangan yang akan anda dapatkan. Oleh karena itu, sebaiknya anda bijak dalam memilih dan sesuaikan dengan keadaan anda. 

Deskripsi: mining pool merupakan salah satu pilihan terbaik untuk anda yang ingin menambang bitcoin dengan cara yang simple namun memiliki banyak keuntungan poin saat menjalankannya.

Panduan Cara Menjalankan Minergate dan Istilah yang Digunakan

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe! Minergate merupakan sebuah website mining pool cryptocurrency yang menyediakan berbagai macam jenis uang kripto...
sutoro
3 min read

Pemahaman Mengenai Apa Itu Bitcoin : Pengertian, Karakteristik, Cara…

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe! Perkembangan dalam dunia keuangan yang semakin hari semakin meningkat membawa kita pada penggunaan mata...
sutoro
4 min read

Situs dan Aplikasi BTC Miner Gratis Terbaik

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe! Anda yang suka menabung bitcoin pasti ingin mendapatkan bitcoin secara gratis dan mudah. Bagi...
sutoro
1 min read